KelilingJogja.id – Sosrowijayan berada di pusat kota Yogyakarta dikenal sebagai kampung turis, jaraknya sekitar 200 m dari stasiun Tugu. Sosrowijayan ditandai dengan sebuah jalan kecil ke arah barat dengan nama yang sama yaitu Jalan Sosrowijayan. Sosrowijayan dibagi menjadi dua daerah yaitu wetan dan kulon. Nah, Sosrowijayan Wetan ini kemudian dikenal dengan kampung turis. Jika kebetulan kamu berkunjung kesana kamu akan menemukan gabungan antara budaya Indonesia dan juga budaya Barat.
Jangan heran bila ditempat ini rata-rata masyarakatnya menjalankan usaha di bidang pariwisata. Banyak fasilitas yang memang disediakan untuk memudahkan wisatawan asing saat berwisata ke Yogyakara mulai dari travel, hotel, para pemandu wisata, toko cinderamata, café, tempat penukaran mata uang, rumah makan, dan dalam kegiatan sehari-hari karena memang terlalu sering bersentuhan dengan warga dan budaya asing, masyarakat Sosrowijayan juga biasa menggunakan bahasa Inggris.
Biasanya hotel-hotel di Sosrowijayan menyesuaikan musim kunjungan wisatawan. Misal musim para wisatawan dari Amerika dan Eropa maka biasanya hotel juga menyesuaikan suasana yang ada dengan budaya para tamu mereka. Misalnya saja soal makanan, di hotel-hotel tersebut akan tersedia menu makanan barat. Hal ini memungkinkan para warga asing agar tetap nyaman meski tidak berada di negara mereka. Meski menjadi kampung turis dan perkampungan wisata, namun segala hal disini bukan berarti bertarif mahal. Malah di Sosrowijayan, tarif hotel dan perjalanan biasanya harganya cukup murah. Jadi kalau mau mencoba ke Sosrowijayan sambil menginap jangan khawatir kantong akan kempes.
Sosrowijayan juga menawarkan kursus membatik, disini kamu akan belajar caranya membuat kain batik yang ditawarkan oleh salah satu hotel. Selain kursus batik ada juga studio batik yang di kelola oleh seorang warga. Adapun jenis batik yang digarap adalah batik lukis yang bisa kamu temukan di kampung Taman. Ada hal unik lainnya yang bisa kamu temukan di salah satu hotel Sosrowijayan bernama hotel Aziatic. Hotel tersebut bergaya bangunan tua yang telah ada sejak zaman Belanda. Arsitektur bangun tersebut bergaya Eropa dengan pilar penyangga yang berada di bagian depan. Wisatawan asing maupun lokal juga bisa mengunjungi bookshop yang isinya adalah novel-novel berbahasa Inggris.
Baca Juga :
Apabila anda ingin mengunjungi kota Yogyakarta, bisa menghubungi kami KelilingJogja.id (08111955010). Layanan sewa mobil Yogyakarta menggunakan armada mobil keluaran baru, dengan kondisi terawat untuk disewakan kepada Anda dengan harga yang bersahabat serta dilayani dengan supir kami yang telah berpengalaman.