tebing breksi jogja

Tebing Breksi Jogja Sebuah Wisata Alternatif

Tebing Breksi Jogja menjadi alternatif wisata yang unik dan punya daya tarik tersendiri bagi para wisatawan. Tebing Breksi berlokasi di Dusun Groyokan, Kelurahan Sambirejo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Tebing Breksi berawal dari area bekas tambang batu alam yang digunakan untuk bahan bangunan dan menjadi salah satu mata pencaharian masyarakat setempat. Tapi sejak 2014, kegiatan menambang batu alam ini dilarang oleh pemerintah karena area tebing merupakan kawasan yang di lindungi. Hal ini dikarenakan ditemukannya situs gunung api Purba Nglanggeran setelah di teliti ternyata batuan yang ada di lokasi tebing ini memiliki kesamaan dengan kandungan mineral abu vulkanik gunung Api Purba Nglanggeran. Sehingga disimpulkan oleh para ahli bahwa bebatuan di Tebing Breksi merupakan hasil  aktifitas vulkanik Gunung Api Purba Nglanggeran jutaan tahun lalu.

Setelah tak boleh ditambang lagi, masyarakat yang memiliki kreatifitas akhirnya memiliki inisiatif tersendiri saat melihat corak tebing yang memiliki ciri khas dan membuat suatu karya yang berharga. Saat dilakukan pemugaran, berbagai seni pahat tercipta di dinding tebing seperti sekarang yang bisa di nikmati banyak orang seperti gambar naga, wayang, dan juga karikatur. Pada komplek Tebing Breksi dibuat panggung pertunjukkan dan bangku-bangku yang terbuat dari batuan yang ada di Tebing Breksi.

Tebing Breksi Jogja memiliki warna putih agak kuning yang menjadikan ia memiliki pesona tersendiri sebagai spot foto. Untuk sampai ke puncak tebing kamu juga bisa menggunakan anak tangga yang terbuat dari batuan. Tebing Breksi mengingatkan kita pada sebuah tempat wisata di Bali, Garuda Wisnu Kencana jika melihat guratan-guratan tebing batu. Saat kamu sampai di puncak Tebing Breksi, kamu akan disuguhkan dengan pesona kota Jogjakarta yang sangat indah dari atas tebing, selain itu kamu juga bisa melihat gunung Merapi dengan sangat jelas dari sini.

Tak hanya pagi hingga sore hari, Tebing Breksi pada malam hari juga sangat memesona. Datanglah ketempat ini sejak sore hari untuk menikmati sunset dari puncak Tebing Breksi. Lalu ketika sudah benar-benar gelap, kamu akan menyaksikan pesona lain dari Tebing Breksi yang dipenuhi dengan lampu-lampu yang terpasang di dinding tebing dan pastinya melihat gemerlap kota Yogyakarta di malam hari. Sewa mobil Jogja KelilingJogja.ID 08118676285 menyediakan sewa mobil murah di Jogja.

Baca Juga :