museum ullen sentalu

Museum Ullen Sentalu Menikmati Sejarah Jawa

Museum Ullen Sentalu bisa jadi salah satu destinasi wisata yang patut anda coba bila sedang berada di Yogyakarta. Museum ini berada di Jalan Boyong, Kaliurang. Museum Ullen Sentalu menyimpan banyak sekali koleksi budaya Jawa Peninggalan Kerajaan Mataram Islam dan tempat yang tepat untuk belajar sejarah Jawa. Museum ini bergaya arsitektur gothic namun kental budaya  masyarakat Jawa di masa lalu.

Di museum ini anda akan menemukan banyak hal mulai dari ragam batik, lukisan, foto-foto, pengetahuan tentang budaya, tokoh-tokoh Jawa dan juga ruang ekshibisi di museum yang menjadi saksi bisu peristiwa di masa lalu. Museum Ullen Sentalu berisi  Kerajaan Mataram Islam yanga terpecah menjadi 4 dan ada di Solo dan Yogyakarta diantaranya adalah Kasunanan dan Istana Mangkunegaran Surakarta, Kesultanan Ngayogyakarta Hadiningrat, dan Puro Pakualaman Yogyakarta. Museum ini terletak di lahan seluas 11.990 m2 yang berdiri di antara rimbunnya pepohonan di Kaliurang yang disebut Taman Kaswargan. Museum Ullen Sentalu mempunyai beberapa ruangan diantaranya adalah ruang Seni dan Gamelan yang menyimpan koleski gamelan, ruang Guwo Selo Giri yang menjadi ruang pamer lukisan tokoh-tokoh yang mewakili 4 figur Dinasti Mataram, dan 5 ruang pamer koleksi dari batik, syair, hingga ruang Sasana Sekar Buwana dan Koridor Letja Randa yang merupakan museum outdoor yang terdapat dalam Kampung Kambang.

Museum Ullen Sentalu banyak bercerita tentang wanita, seperti tokoh-tokoh putri keraton dengan banyak talenta luar biasa. Salah satunya adalah kisah tentang Gusti Nurul yang cantik dan merupakan Putri Keraton Mangkunegaran yang membuat banyak pangeran jatuh cinta di masa itu. Gusti Nurul banyak member inspirasi para pangeran Mataram dan juga para putri untuk di masa itu untuk tidak melakukan poligami.

Di area luar pada sisi samping museum Ullen Sentalu anda bisa menemukan restoran bergaya arsitektur kolonial Belanda bernama resto Beukenhof. Bagi anda yang hobi berwisata kuliner, tempat ini cocok untuk dicoba karena anda bisa menyantap makanan dengan nuansa Eropa dan juga istana. Terdapat juga Souvenir Shop yang menjual pernak-pernik hasil kerajinan tangan Yogyakarta dan Solo. Bila dari tengah kota Yogyakarta menuju museum Ullan Sentalu membutuhkan waktu sekitar 45 menit.

Baca Juga :

Rental Mobil Murah Yogyakarta KelilingJogja.ID 08118676285 menyediakan sewa mobil murah di Jogja yang akan membawa anda mengunjungi museum yang indah ini.